"Saya tidak mengatakan pada usia 37 tahun dia harus jadi starter. Terutama pertandingan besar, tetapi ini (Liga Europa) adalah kompetisi yang sulit untuk membuat diri dia termotivasi," tambahnya.
Dalam laga 90 menit itu, Kapten Timnas Portugal itu berhasil memimpin Manchester United hingga meraih kemenangan dengan skor 3-2. Sayangnya, Ronaldo tidak mencetak satu gol pun dalam laga ini meski memiliki peluang.
Setan Merah awalnya tertinggal lebih dulu di babak pertama melalui gol dari Karim Ansarifard (34'). Namun, tim besutan Erik ten Hag itu berhasil membalikkan keadaan menjadi 3-1 lewat gol yang dicetak Marcus Rashford (53', 84') dan Anthony Martial (63').
Nicholas Panayiotou (85') sempat memperkecil kedudukan untuk tuan rumah. Tapi dirinya tak bisa menyelamatkan Omonia dari kekalahan.
Editor : Trisna Eka Adhitya