Sosok Syarif Hidayatulloh, Ketua Demokrat Jombang yang Pilih Jadi Wakil Rakyat Bukan Kepala Daerah

Zainul Arifin
Ketua DPC Partai Demokrat Jombang Syarif Hidayatulloh. Foto iNewsMojokerto/zainul

JOMBANG, iNewsMojokerto.id - Ketua DPC Partai Demokrat Jombang Syarif Hidayatulloh dipastikan kembali duduk di kursi legislatif untuk periode kedua. Dia berpeluang menjadi pimpinan DPRD setempat setelah partainya mendapatkan 6 kursi sesuai hasil pemilu legislatif (Pileg) 14 Februari 2024 lalu. 

Dari jumlah perolehan kursi itu, partai demokrat masih harus berkoalisi untuk mengusung calon bupati maupun wakil bupati pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Jombang tahun ini, sebab masih butuh empat kursi lagi. 

Syarif Hidayatulloh sangat berpotensi untuk diusung partainya sebagai calon bupati maupun wakil bupati (cabup-cawabup) dalam pilkada November 2024 nanti. Namun demikian, pria yang akrab dipanggil Gus Sentot tersebut mengaku saat ini masih ingin menjalankan amanah rakyat yang mencoblosnya pada 14 Februari lalu.

"Pada intinya saya saat ini tidak mengecewakan orang-orang yang pada Pileg kemarin telah memilih saya. Sebab, itu adalah sebuah kepercayaan dan amanah agar saya menjadi wakil rakyat lagi. Saya ingin menjaga dan menghargai amanah tersebut," katanya kepada iNews.id, Rabu (17/4/2024).

Selain karena amanah masyarakat, menurut Gus Sentot, menjadi wakil rakyat dapat mengawasi tugas eksekutif dalam menjalankan undang-undang maupun peraturan daerah yang ditetapkan. "Jujur ya, saat ini masih ingin fokus sebagai wakil rakyat dulu. Tapi, kita lihat perkembangan dulu nanti, karena politik ini kan dinamis," ujarnya. 

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network