Momen Haru di Tengah Arus Balik Lebaran 2025, Dua Anak Hilang Ditemukan di Jombang

Menurut Anang, Sang ibu merasa panik dan bingung saat menyadari kedua anaknya tidak berada di rumah. "Jadi, saat itu kedua anak ini ditinggal orang tuanya keluar sebentar pintu tidak dikunci karena tertidur," katanya.
Setelah bangun tidur, mereka mencari kedua orang tuanya berjalan kaki dari rumah sampai ke kota dan bingung tidak bisa pulang serta menangis di jalan. Akhirnya ditemukan oleh seorang pegawai toko Roti bernama Tyas.
"Lalu pegawai toko roti itu menghubungi kami," ujar perwira yang menjabat Kanit Regident Satlantas Polres Jombang ini.
Pertemuan kembali orang tua dan anak-anaknya ini menjadi pengingat bagi para warga agar selalu memperhatikan keamanan anggota keluarga, terutama anak-anaknya saat arus mudik dan balik lebaran 2025. Petugas kepolisian juga mengimbau untuk selalu mengawasi anak-anak mereka agar kejadian serupa tidak terulang kembali.
Editor : Arif Ardliyanto