get app
inews
Aa Text
Read Next : Ikfina-Gus Dulloh Apresiasi Warga Gondang, Kembangkan UMKM dan Potensi Desa

Menparekraf Apresiasi Sampoerna Berhasil Ciptakan Nilai Tambah Melalui Pembinaan UMKM

Jum'at, 20 Oktober 2023 | 18:38 WIB
header img
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno di acara Inovasi dan Digitalisasi Entrepreneur untuk Akselerasi Lanjutan (IDEAL). (Foto: istimewa)

Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko, yang juga menjadi panelis pada acara IDEAL, mengatakan bahwa modal utama UMKM ialah kreativitas. Jika ingin naik kelas, UMKM butuh sentuhan teknologi. Penerapan teknologi bagi UMKM sejatinya tidak rumit karena banyak teknologi sederhana tetapi tepat guna.
 
Dia mencontohkan teknologi dibutuhkan untuk bisa sangrai kopi dengan kualitas yang seragam. Contoh lainnya ialah pengalengan makanan sehingga produk siap saji lebih awet untuk jangka waktu tertentu.
 
“Teknologi itu tidak selalu hal yang rumit-rumit. Yang simpel justru banyak. Simpel, sederhana, tapi kena, itu kuncinya,”  ujarnya.
 
Untuk menerapkan teknologi tepat guna, UMKM perlu dihubungkan dengan pihak yang bisa menyelesaikan masalah tersebut. BRIN terbuka bagi UMKM yang ingin berkonsultasi dan memanfaatkan fasilitas, dengan catatan bisa bekerja sama, seperti yang dilakukan bersama SETC dan INOTEK.
 
Sementara itu, Direktur Sampoerna Elvira Lianita mengatakan, Sampoerna senantiasa berkomitmen untuk mengembangkan UMKM yang merupakan tulang punggung ekonomi nasional. Saat ini, salah satu tantangan utama bagi UMKM agar dapat berkembang ialah akses pasar.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut