Film G30S/PKI Libatkan 10.000 Pemain, Hingga Kini Masih Terus Ditonton

Nanda Alifya Rahmah
Film G30S/PKI terus ditonton hingga kini. (Foto: YouTube/TVMu)

Film ini meraih banyak prestasi di industri film nasional dan masuk dalam 7 nominasi Festival Film Indonesia (FFI) 1984. Kendati demikian, film ini hanya memenangkan satu Piala Citra untuk kategori Skenario Terbaik tahun 1984 dan Film Terlaris tahun 1985.

Judul asli film garapan Arifin C. Noer ini adalah "Penumpasan Pengkhianatan G30S/PKI atau Pengkhianatan G30S/PKI". ditulis langsung oleh Arifin C. Noer dalam bentuk skenario dan Nugroho Notosusanto dari segi cerita.

Film Penumpasan Pengkhianatan G30S/PKI sering dianggap sebagai film propaganda pemerintah Orde Baru. Khususnya propaganda untuk menekan tumbuhnya paham komunisme di Indonesia.

Paham ini dianggap dapat mengancam kedaulatan NKRI. Oleh karena itu, pada masa Orde baru pemerintah merasa perlu melakukan upaya untuk memberantas paham tersebut.
 

Editor : Trisna Eka Adhitya

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network