Perusahaan menjelaskan tujuan pemasangan kamera yang baru dilakukan tahun ini tersebut bertujuan untuk memantau karyawan yang merokok di toilet. Dua orang yang tampak dalam foto memang sedang merokok, namun juga sedang menggunakan ponsel.
Sontak saja, hal itu pun kemudian dikecam oleh netizen.
"Ya Tuhan! Bagaimana dengan privasi?” kata seorang pengguna Weibo, dikutip dari Oddity Central, Selasa (20/9/2022).
"Mereka memperlakukan orang seperti hewan, tanpa rasa hormat dan kemanusiaan sedikit pun," kata pengguna lainnya.
Brigade Pengawasan Keamanan Tenaga Kerja Distrik Xiang'an, Xiamen, sedang menyelidiki kasus ini. Sementara pakar hukum mendesak perusahaan dimintai pertanggungjawaban.
Editor : Trisna Eka Adhitya
Artikel Terkait