Airlangga menuturkan, sesuai dengan apa yang dikatakan Ketua Umum PAN yakni Zulkifli Hasan, Airlangga sepakat yang terpenting saat ini yaitu menjunjung politik kebersamaan.
"Berdasarkan filosofi yang disampaikan oleh Ketua Umum PAN jujur adil demokratis dan kita berharap bahwa isu-isu primordial bisa ditinggalkan karena ini tidak pernah lebih penting lagi, sekarang adalah politik kebersamaan," tuturnya.
Kebersamaan ini merupakan hal yang pasti di tengah ketidakpastian dunia saat ini.
"Dalam hal dunia sedang menghadapi ketidakpastian satu hal yang kita bisa buat sendiri yaitu kepastian dalam berpolitik," imbuhnya.
Tiga pimpinan partai KIB yaitu Airlangga Hartarto (Golkar), Zulkifli Hasan (PAN), dan Suharso Monoarfa (PPP) memimpin langsung pendaftaram di KPU. Jajaran pengurus menyertai mendaftar sebagai peserta Pemilu 2024.
Editor : Trisna Eka Adhitya
Artikel Terkait