3 Fungsi Lapangan Watangan, Alun-alun Majapahit yang Sesungguhnya Bukan Lapangan Bubat

Nanda Alifya Rahmah
Tata letak kota Trowulan berdasarkan hasil ekskavasi. (Foto: Istimewa)

MOJOKERTO, iNews.id - Nama lapangan Watangan cukup jarang disebut sebagai titik alun-alun Majapahit. Padahal lapangan Watangan adalah alun-alun keraton yang menjadi pusat kota Majapahit.

Menurut Teguh Fatchur Rozi, dkk dalam tulisan "Telaah Sistem Tata Kota Kerajaan Majapahit dalam Kakawin Nāgarakṛtāgama", lapangan Watangan disebutkan dengan cukup jelas letaknya dalam uraian Mpu Prapanca. 

Fungsi lapangan Watangan sebagai alun-alun utama juga sangatlah penting. Hampir semua kegiatan sakral keraton dilaksanakan di alun-alun Watangan. 

Sayangnya, justru keberadaan lapangan Watangan ini kalah populer dibanding lapangan Bubat. 

Majapahit punya 2 alun-alun

Sebagaimana dilansir Tim iNews dari uraian Teguh Fatchur Rozi, kakawin Nagarakretagama  menyebutkan ada tanah lapang di pusat Kota Majapahit. Lokasi    lapangan tersebut dekat dengan gugusan bangunan Keraton Rajasanagara yang dinamakan 'Keraton Wanguntur'.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network