get app
inews
Aa Text
Read Next : Rusia dan Korut Semakin Mesra, Ada Jadwal Kunjungan Dalam Waktu Dekat

Pria Ini Bikin Sayembara Menangkap Presiden Putin Berhadiah 1 Juta Dolar AS, Ini Profilnya

Jum'at, 04 Maret 2022 | 12:57 WIB
header img
Pengusaha Rusia Alex Konanykhin (Foto: YouTube)

Alex Konanykhin adalah mantan bankir yang memulai kariernya dengan mendirikan bank swasta menjelang akhir pemerintahan Uni Soviet yang terpecah.  

Pria kelahiran 25 September 1966 itu, merupakan CEO dari TransparentBusiness, sebuah perusahaan yang mengembangkan teknologi untuk mengurangi korupsi dalam pengadaan publik layanan TI.  

Pada 1992, Alex Konanykhin membelot ke Amerika Serikat dan menjadi orang pertama yang diberikan suaka politik di Amerika Serikat karena menentang korupsi di Rusia pascaruntuhnya Uni Soviet.  

Selain menjadi pengusaha, Alex Konanykhin juga dikenal sebagai penulis buku bebasis badan intelijen dan bisnis. Beberapa buku yang ditulisnya, antara lain "Or how to Succeed in Business Despite Being Hounded by the FBI, the KGB, the INS, the Department of Homeland Security. 

Alex Konanykhin menyelesaikan pendidikan di Moskovskiy Fiziko-Tekhnicheskiy Institut, kemudian dilanjutkan ke Edinburgh Business School saat dia mengungsi ke Amerika Serikat.  

Tak hanya menawarkan uang sebagai hadiah bagi siapa pun yang dapat menangkap Putin, Alex Konanykhin juga menyatakan akan melanjutkan bantuan ke Ukraina untuk menahan serangan gencar tentara Rusia. 

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut