get app
inews
Aa Text
Read Next : Survei LSI Denny JA ning ita-cak sandi capai 64,5 persen jauh ungguli juned-amin

Ning Ita Tekankan Pentingnya Pemberdayaan Dari Dana Kelurahan

Selasa, 31 Januari 2023 | 20:48 WIB
header img
Wali Kota Mojokerto tekankan pentingnya serapan dana kelurahan untuk pemberdayaan. (Foto: istimewa)

Khusus untuk Kelurahan Gunung Gedangan, Ning Ita memberikan apresiasinya. "Di kelurahan Gunung Gedangan, dikasih Rp 800 juta, habis semua. Tahun ini ditambah dikasih 1,4 miliar harus habis," tegas dia.

Sebab itu dia berpesan kepada pengurus LPMK, RW dan RT agar juga menagih dana tersebut ke kelurahan jika ada kegiatan.

"Jangan sampai seperti tahun kemarin kembalinya besar semua. Ada yang satu kelurahan balik sampai setengah miliar," beber dia.

Dia menambahkan ada beberapa kelurahan yang butuh penguatan dengan dialokasikannya Dakel ini. Untuk itu dia juga meminta pihak Kecamatan ikut mengawasi dan mendorong agar anggaran bisa terserap secara maksimal.

"Dana kelurahan ini yang sifatnya untuk pemberdayaan masyarakat. Itu saya sampaikan butuh peran aktif sampean semua," pungkasnya berpesan kepada peserta Musrenbang.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut