get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemprov - DPRD Jatim Sepakati Raperda Penanaman Modal, Investasi di Jatim Semakin Melesat

Upacara Bendera Terbuka akan Digelar Pemprov Jatim di Grahadi Setelah 2 Tahun Pandemi

Minggu, 14 Agustus 2022 | 09:52 WIB
header img
Gedung Grahadi. (Foto: Cagar Budaya Jatim)

SURABAYA, MojokertoiNews.id - Upacara bendera memperingati HUT RI di Grahadi selalu menarik minat warga Surabaya dan sekitarnya. Alasannya adalah karena upacara ini selalu digelar dengan khidmat dan meriah.

Namun selama 2 tahun belakangan upacara bendera di Gedung Grahadi Surabaya digelar tertutup dan terbatas. Pandemi jelas menjadi alasan kebijakan ini.

Namun warga Surabaya dan sekitarnya bisa berbahagia tahun ini. Upacara bendera HUT RI 77 bisa kembali disaksikan di Grahadi. Bagaimana khidmat penghormatan terhadap Sang Saka Merah Putih kini dapat kembali digelar terbuka.

Tidak berhenti sampai di situ. Pemerintah Provinsi Jawa Timur bahkan menyediakan 1250 slot undangan resmi untuk diakses oleh seluruh warga Jawa Timur. Kesempatan ini langsung disambut oleh antusiasme tinggi.

Pendaftaran undangan upacara bendera HUT RI ke-77 yang diakses via daring itu ludes hanya dalam waktu 12 jam. Dibuka pada Minggu (3/08/2022) pukul 00.01 dini hari, kuota undangan sudah penuh terisi pada pukul 12.00 siang.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut