Beredar Cincin Kuno Majapahit Dijual Bebas, Dari Ratusan Ribu Hingga Jutaan, Apakah Asli?

Nanda Alifya Rahmah
Cincin Majapahit milik seorang kolektor dalam sebuah pameran di Kediri tahun 2014. (Foto/ ANTARA FOTO/Rudi Mulya)

Pembaca pun bisa ikut mengecek. Saat menelusuri kata kunci "cincin Majapahit", peramban akan langsung mengarahkan ke beberapa e-commerce yang menyediakan produk cincin untuk dibeli. 

Cincin Majapahit tampak meyakinkan sebagai benda asli peninggalan arkeologi. Harga yang ditawarkan pun beragam.

Di salah satu e-commerce, satu cincin Majapahit dibandrol hanya Rp60.000 saja. Tampilan cincin yang usang dan ukiran yang tidak jelas akan mudah menarik kolektor awam. 

Sementara di situs lainnya, sebuah cincin yang diyakini adalah milik raja Majapahit dibandrol dengan harga Rp1.250.000. Bahkan ada yang di atas Rp4.000.000. 

Hal yang perlu diingat, benda-benda peninggalan arkeologi khususnya Majapahit adalah benda "berharga". Benda-benda tersebut bernilai lebih dari sekadar bobot bahannya saja.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network