Menurut data statistis BPS, jumlah 132,34 ribu penduduk di kota Mojokerto tercatat yang paling sedikit di Jawa Timur. Dari jumlah itu, 69.355 orang di antaranya masuk kategori usia angkatan kerja, yang meliputi 64.587 penduduk bekerja dan 4.768 orang pengangguran atau sebanyak 3.215 pernah bekerja serta 1.553 tidak bekerja.
Apabila dibandingkan dengan jumlah pengangguran terbuka tahun 2020 yang berjumlah 4.712 orang makantelah terjadi kenaikan pengangguran terbuka sebanyak 56 orang. “Melalui Job Fair seperti ini diharapkan kedua belah pihak dapat bertemu secara langsung sehingga mempercepat proses penempatan,” tandasnya.
Editor : Trisna Eka Adhitya