get app
inews
Aa Text
Read Next : Survei LSI Denny JA ning ita-cak sandi capai 64,5 persen jauh ungguli juned-amin

Tingkatkan Kesejahteraan, Ning Ita Bagikan Minyak Goreng Kepada Ketua RT dan RW

Senin, 25 April 2022 | 20:37 WIB
header img
Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari bagikan bingkisan kepada ketua RT dan RW di Kelurahan Kedundung Kecamatan magersari, Senin (25/4/2022). (Foto: Trisna Eka Adhitya)

MOJOKERTO, iNews.id - Kepedulian Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari dalam meningkatkan kesejahteraan warganya hingga di tingkat bawah terus ditingkatkan. Kali ini, jelang perayaan libur Hari Raya Idul Fitri, Wali Kota yang biasa disapa Ning Ita ini memberikan bingkisan kepada ketua RT dan RW se Kota Mojokerto. 

Hari Senin (25/4/2022) Ning Ita membagikan bingkisan di Kelurahan Kedundung, Kecamatan Magersari. Dalam bingkisan yang dibagikan di Kantor Kelurahan Kedundung, puluhan pengurus RT dan RW mendapat bingkisan berupa minyak goreng. 

"Ini untuk bingkisan sampean saya banyakkan minyak goreng sampai 4 liter. Buat goreng rengginang itu tadi," kata dia saat memberikan sambutan yang kemudian disambut gelak tawa para pengurus RT dan RW.

Jelang lebaran, Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari membagi-bagikan bingkisan ke ketua RT dan RW seluruh Kota Mojokerto. Senin (25/4) ini Ning Ita sapaan akrabnya giliran membagikannya di Kelurahan Kedundung, Kecamatan Magersari.

Bertempat di kantor kelurahan ada puluhan pengurus RT dan RW yang mendapatkan bingkisan tersebut. "Saat ini yang jadi isu nasional minyak goreng. Kami secara rutin sediakan minyak goreng curah dengan harga sesuai HET Rp 14 ribu perliter atau Rp 15.500 per kilogram," ujarnya.

Menurut dia untuk membantu masyarakat dalam ketersediaan minyak goreng, Pemkot Mojokerto memfokuskan distribusi minyak goreng di Pasar Ketidur dan Prapanca. "Agar masyarakat bisa mengakses minyak goreng murah untuk kebutuhan hari raya," bebernya.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut