get app
inews
Aa Text
Read Next : Survei LSI Denny JA ning ita-cak sandi capai 64,5 persen jauh ungguli juned-amin

Kota Mojokerto Masuk Tiga Besar Kota Dengan Pembangunan Terbaik di Jatim

Selasa, 19 April 2022 | 21:43 WIB
header img
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa serahkan penghargaan pembangunan daerah terbaik ketiga kepada Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari, Selasa (19/4/2022). (Foto: istimewa)

MOJOKERTO, iNews.id - Kota Mojokerto masuk tiga besar terbaik Penghargaan Pembangunan Daerah di Jatim. Penyerahan penghargaan diserahkan langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa kepada Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari, Selasa (19/4/2022). 

Menanggapi hal ini, Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari mengatakan, untuk kedua kalinya Kota Mojokerto mendapatkan penghargaan perencanaan daerah untuk kota pada juara tiga.

"Tentu ini pencapaian yang layak kita apresiasi bersama dalam merencanakan pembangunan di daerah. Harus memenuhi aspek yang sesuai dengan regulasi bagaimana pencapaian itu kepala daerah, linieritas pembangunan pusat, provinsi sampai di Kota Mojokerto," bebernya.

Selain itu menurut dia ketersediaan dokumen dan beberapa aspek yang berhubungan dengan partisipasi masyarakat dan juga politik maka ini  diupayakan harapannya adalah nanti di tahun 2023. "Semoga pencapaian ini bisa kita tingkatkan," bebernya.

Ning Ita memiliki target jika dua tahun berturut ini masuk kategori juara tiga, maka di tahun 2023 bisa juara satu atau minimal juara dua. "Kan cita -cita harus tinggi. Supaya ini jadi motivasi," tegasnya.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut