get app
inews
Aa Text
Read Next : Tidak Ada Lagi Indonesia di Piala Asia Futsal 2024, Ini Hasil Pertandingan Indonesia Vs Arab Saudi

Profil Kiper Muhammad Albagir, Kiper Terbaik AFF Futsal Championship 2022

Senin, 11 April 2022 | 16:55 WIB
header img
Kiper Timnas Futsal Indonesia Muhammad Albagir. (Foto: Instagram/galeri.futsal)

BANGKOK, iNews.id - Timnas Futsal Indonesia menjadi juara dua dalam piala AFF Futsal Champhionship 2022. Hal ini tak lepas dari peran sang kiper Muhammad Albagir yang bermain apik selama perhelatan berlangsung. 

Bahkan, Muhammad Albagir sempat diganjar penghargaan sebagai kiper terbaik pada AFF Futsal Championship 2022. Pemain keturunan Yaman itu mencuri perhatian sepanjang gelaran AFF ini. 

Pria kelahiran Semarang itu bahkan sempat menjadi man of the match kala Indonesia bersua Thailand di babak fase grup. Kala itu, Albagir tampil gemilang setelah menyelamatkan gawangnya dari kebobolan. 

Lolos ke semifinal, Albagir bahkan menggagalkan eksekusi penalti pemain Myanmar. Apalagi di partai final AFF Futsal Championship 2022 kontra Thailand pada Minggu (10/4/2022), Albagir mati-matian mengamankan gawang dari gempuran Muhammad Osamanmusa dkk. 

Profil Albagir: 

Albagir sebenarnya bukan orang baru di kancah futsal Indonesia. Dirinya sempat dipanggil Timnas Futsal pada tahun 2017 silam.

Ia adalah pemain yang berasal dari klub Black Steel Manokwari asal Papua Barat. Berbagai prestasi telah diraih pria tampan berusia 25 tahun ini. 

Albagir bersama Black Steel Manokwari berhasil menjadi juara Liga Futsal 2020. Bahkan, Albagir pernah dikira sebagai pemain naturalisasi karena parasnya yang seperti orang luar negeri. 

Profil biodata Muhammad Albagir: 

Nama lengkap: Muhammad Albagir 
Tanggal lahir: 13 Desember 1997 
Asal klub: Black Steel Manokwari 

Prestasi: 
- Juara Liga Futsal 2022 bersama Black Steel Manokwari 
- Runner Up AFF Futsal Championship 2022 bersama Indonesia 
- Kiper Terbaik AFF Futsal Championship 2022

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut