get app
inews
Aa Read Next : Terima Penghargaan dari Kombes Robert Da Costa, Ini Prestasi Satresnarkoba Polres Jombang 2024

Kasatlantas dan Kasatreskrim Polres Jombang Dimutasi, Ini Penggantinya

Senin, 02 September 2024 | 17:06 WIB
header img
Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi memimpin upacara serah terima jabatan di Ruang Jombang Comand Center (JCC), Senin (2/9/2024). (Foto: Zainul Arifin)

JOMBANG, iNewsMojokerto.id - Jabatan kasatlantas dan kasatreskrim Polres Jombang resmi berganti, hari ini, Senin (2/9/2024). Kasatlantas yang lama, AKP Nur Arifin digantikan Iptu Rita Puspitasari. Sedangkan kasat Reskrim AKP Sukaca digantikan oleh AKP Margono Suhendr.

Upacara serah terima jabatan dua kasat tersebut dipimpin langsung Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi, di Ruang Jombang Comand Center (JCC) mapolres setempat. Dalam kesempatan itu juga dilakukan pengukuhan Kapolsek Tembelang Iptu Fadilah.

Upacara sertijab diikuti para pejabat Polres Jombang. Mulai Wakapolres Jombang Kompol Hari Kurniawan, pejabat utama, Kapolsek jajaran serta pengurus bhayangkari polres setempat.

AKBP Eko Bagus Riyadi mengatakan, pergantian jabatan atau mutasi di lingkungan Polri sebagai salah satu upaya untuk pembinaan karier agar produktifitas kinerja meningkat. Hal itu merupakan bagian dari tuntutan dan kebutuhan organisasi.

Dirinya pun mengajak manfaatkan mutasi itu secara optimal, bekerja dengan baik dan berkualitas.

"Amanah jabatan yang diberikan pimpinan melalui mutasi jabatan untuk dijadikan kesempatan dalam sumbangsih pengetahuan kepemimpinan dan pengalaman pembinaan karier," ujarnya.

AKBP Eko Bagus juga mengucapkan selamat kepada personel yang mendapat amanah jabatan baru di Polres Jombang.

"Saya berharap saudara segera menyesuaikan diri ditempat tugas yang baru, kenali dan pahami situasi wilayah Jombang ini, juga terima kasih kepada ibu Bhayangkari yang selalu setia ikhlas mendampingi suaminya dalam bertugas,” katanya.

Kepada Pejabat Polres Jombang yang mendapat amanah jabatan baru di Polda Jatim dan di Polres Lamongan yaitu, AKP Sukaca sebagai Panit 1 unit 1 Subdit 1 Ditreskrimum Polda Jatim dan AKP Nur Arifin sebagai Kasat Lantas Polres Lamongan disampaikan terima kasih atas dedikasinya selama bertugas di Jombang.

"Terima kasih atas pengabdian dan dedikasinya yang telah saudara berikan selama menjabat dan mengabdi di Polres Jombang," ujarnya.

Ke depan, kata AKBP Eko, Polri akan menghadapi kalender Kamtibmas yaitu pelaksanaan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Jombang. Dia pun meminta agar mewaspadai segala akar permasalahan yang mungkin timbul dengan meningkatkan kemitraan dan berkoordinasi dengan instansi terkait serta segenap komponen masyarakat. Mengingat masyarakat mendambakan sosok Polri yang profesional sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat.

"Kepada seluruh personel Polres Jombang bekerjalah dengan baik, ikhlas dan selalu bersyukur. Selalu jaga kesehatan dan hindari pelanggaran serta tetap jaga Netralitas Polri dalam Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Jombang," tandasnya.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut