JOMBANG iNewsMojokerto.id - Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Warsubi-Salmanudin Yazid atau Gus Salman (WarSa) resmi mendaftarkan diri ke kantor Komisi Pemilihan Umum setempat, Rabu (28/8/2024). Saat mendaftar di lembaga penyelenggara pemilu, pasangan tersebut diiringi sekitar 1.200 pendukung.
Tiba di lokasi, kedua Paslon tersebut dikalungi kain selendang. Setelahnya itu menuju ruang Husni Kamil Manik.
Sementara ribuan pendukung yang sama-sama berangkat, berada di sepanjang Jalan KH Romly Tamim, Desa Sumbermulyo, Kecamatan Jogoroto, tempat Kantor KPU berada.
Diketahui, bakal calon bupati Warsubi merupakan mantan kepala desa Mojokrapak, Kecamatan Tembelang. Sedangkan bakal calon wakil bupati Gus Salman adalah mantan ketua PCNU Jombang WarSa atau Warsubi-Salman diusung 8 partai politik Koalisi Jombang Maju (KJM).
Meliputi Partai Gerindra, PKB, Golkar, PKS, Nasdem, PAN, Partai Gelora, dan PSI. Total perolehan parpol pengusung di gedung legislatif, mencapai 30 kursi atau setara dengan 60 persen.
Ketua KPU Jombang Ahmad Udi Masjkur mengatakan pihaknya telah menerima pendaftaran dari bakal pasangan Cabub dan Cawabub Warsubi- Gus Salman.
Editor : Trisna Eka Adhitya