"Saya mengajak panjenengan sedoyo sebagai anak muda, untuk segera mewujudkan Kabupaten Mojokerto yang maju, adil dan makmur. Sehingga, nantinya mojokerto dapat menjadi miniaturnya indonesia," ungkap Kiai Asep.
Kiai Asep Juga menjelaskan, Dukungan para anak muda yang tergabung dalam organisasi GP Ansor kepada Gus Barra di Pilbup 2024 itu, sangat dihargainya. Kiai Asep berharap, dukungan komitmen mereka untuk memperjuangkan Gus Barra di Pilbup nanti, merupakan dukungan aktif yang direalisasikan.
Kiai Asep sangat bersyukur, Gus Barra mendapat amanah maju di Pilbup 2024 dari dari berbagai organisasi islam seperti muslimat, GP Ansor, MWCNU serta sejumlah elemen masyarakat dan tentunya sebagian besar warga Kabupaten Mojokerto.
"Saya dukung total calon pemimpin daerah ini dari pemuda GP Ansor," tegasnya.
Menurutnya, sosok Gus Barra merupakan sosok pemimpin muda ideal yang dapat membawa percontohan bagi kemajuan Indonesia.
"Itu akan berawal dari mojokerto yang maju, adil dan makmur. Jadi itu tekad kita, karena kita harus dapat memberikan konstribusi terwujudnya mojokerto maju, adil dan makmur," tutupnya.
Editor : Trisna Eka Adhitya