get app
inews
Aa Text
Read Next : Pesantren Tebuireng Jombang Sembeli 27 Ekor Sapi Kurban untuk Masyarakat

Caleg DPRD Jombang Jalan Kaki ke Graha Gus Dur Sejauh 7 Km, Ini Tujuannya

Selasa, 27 Februari 2024 | 20:04 WIB
header img
Caleg DPRD Jombang dari PKB Moh Hasib Al Isbilly jalan kaki menuju Graha Gus Dur. Foto iNewsMojokerto/Zainul Arifin

JOMBANG, iNewsMojokerto.id - Seorang calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Jombang nekat jalan kaki sejauh 7 km (kilometer) dari kantor PAC PKB Diwek ke Graha Gus Dur kantor DPC PKB Jombang.

Caleg itu jalan kaki seorang diri. Memakai kaos putih, bersarung dan kopiah serta membawa tas hitam di punggung. 

Dia adalah Moh Hasib Al Isbilly, Caleg PKB dari dapil (daerah pemilihan) 2 meliputi Kecamatan Diwek, Jogoroto dan Sumobito.

Billy sapaan akrabnya menegaskan, jalan kaki menuju ke Graha Gus Dur bukan karena suaranya rendah sehingga gagal lolos ke gedung dewan. Tapi, untuk memberikan apresiasi kepada simpatisan pemilih PKB di wilayah dapilnya yang suaranya saat ini terdata 35.628 setara 25,4 persen.

"Sebagai wujud penghormatan, penghargaan dan apresiasi kepada para simpatisan dan pemilih PKB di wilayah Kecamatan Diwek sehingga PKB di wilayah kecamatan diwek bisa meraup suara 17.800," kata Isbilly dalam keterangannya, Selasa (27/2/2024).

Selain itu, Billy menyebut, jalan kaki dilakukan untuk membuktikan perjuangan masih belum usai.

"Sebagai salah satu bukti konkret yang harus saya tunjukkan kepada semuanya bahwasannya perjuangan masih belum selesai dan harus terus berjalan tanpa mengenal lelah," kata dia.

Lebih lanjut ketua PAC PKB Diwek itu mengatakan bahwa cara yang ia lakukan itu juga sebagai salah satu bagian pembuktian cintanya kepada partai berlambang bola dunia.

"Apapun akan saya lakukan demi kemenangan dan kebesaran partai PKB walau harus dengan berjalan kaki. Setidak-tidaknya saya masih punya cara, jalan dan tujuan untuk hadir dan datang ke kantor DPC PKB Jombang walaupun dengan berjalan kaki," ujarnya. 

Sekedar diketahui, perolehan suara sementara Hasib Al Isbilly ada di peringkat ketiga dari caleg di partainya, yakni sebanyak 2.239 suara berdasarkan hitung suara KPU RI, Selasa (27/2/2024) pukul 13.00 WIB.

Adapun jumlah suara yang masuk berasal dari 753 tempat pemungutan suara (TPS) dari total 763 TPS atau setara dengan 98,30 persen.

"Apapun hasil dari pemilu ini harus tetap kita hormati dan taati walaupun tidak sesuai dengan harapan dan keinginan," ujarnya menandaskan.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut