Kota Mojokerto Boyong Penghargaan Paling Banyak Bidang Kesehatan di Tingkat Provinsi
Kamis, 27 Juli 2023 | 17:31 WIB
“Atas komitmen itu hari ini kita mendapatkan tiga penghargaan sekaligus dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur,” ulasnya.
Ning Ita berharap komitmen dan sinergi yang sudah terbangun akan terus berjalan agar kedepan kualitas dan kuantitas layanan kesehatan di Kota Mojokerto terus meningkat secara graduatif.
“Sudah ada komitmen yang kuat, sinergi, ini harus terus kita lanjutkan. Bagaimana kedepan kualitas dan kuantitas layanan kesehatan kita di Kota Mojokerto ini bisa meningkat secara graduatif,” pungkasnya.
Turut hadir mendampingi Ning Ita dalam acara tersebut, Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PPKB) Kota Mojokerto, dr. Farida Mariana, M.Kes.
Editor : Trisna Eka Adhitya