MOJOKERTO, iNewsMojokerto.id - Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari atau yang akrab disapa Ning Ita melakukan kunjungan silaturahmi ke beberapa kiai dan bu nyai di Mojokerto pada Kamis (20/4/2023). Kunjungan ini menjadi tradisi yang terus dijalankan Ning Ita setiap tahun menjelang perayaan Idul Fitri.
Dalam kesempatan itu, Ning Ita memohon maaf lahir dan batin atas nama Pemerintah Kota Mojokerto, pribadi, dan keluarga.
"Ini merupakan agenda rutin saya setiap tahun menjelang lebaran. Saya atas nama Pemerintah Kota Mojokerto maupun atas nama pribadi dan keluarga menghaturkan mohon maaf lahir dan batin," ungkapnya.
Silaturahmi Wali Kota perempuan pertama di Kota Mojokerto ini juga dilakukan dalam rangka meminta kelancaran dan keberkahan dalam memimpin Kota Mojokerto hingga akhir masa jabatan di periode pertama menjabat sebagai orang nomor satu di Bumi Majapahit Perkotaan. Hal ini karena tahun ini merupakan tahun terakhir dirinya mengemban amanat sebagai wali kota yang diberikan selama lima tahun terakhir.
"Mohon doa nya agar diberikan kelancaran dalam sisa masa kepemimpinan saya, semoga bisa menutup amanah yang diberikan dengan khusnul khotimah dan dapat memberikan kemanfaatan bagi warga Kota Mojokerto," tuturnya.
Editor : Trisna Eka Adhitya