get app
inews
Aa Read Next : Aduh, Joe Bidden Kena Semprot Donald Trump Gegara Hal Ini

Perang Dunia, Keluarga Ini Malah Jadi Miliarder Berkat Selai Coklat dan Kacang

Jum'at, 09 September 2022 | 15:13 WIB
header img
Keluarga Ferrero, pemilik Ferrero Group yang terkenal dengan produk cokelat, diantaranya Nutella. Saat ini, Ferrero Group dipimpin Giovanni Ferrero (kiri). (Foto: Istimewa)

Selai rasa coklat dan hazelnut itu pun menarik banyak pelanggan. Melihat banyaknya permintaan, ia dan saudaranya mendirikan Ferrero SpA dimana toko kue kecil miliknya dirubahnya menjadi pabrik gula-gula. 

Namun sayang, Pietro harus meninggal dunia di tahun 1949 dan kemudian usahanya diteruskan oleh sang putra, Michelle Ferrero. Michelle pun mencoba mengekspansi jaringan bisnisnya hingga keluar negeri.

Negara-negara seperti Jerman dan Perancis menjadi negara luar Italia pertama yang digagasnya pada tahun 1956. Kemudian terus berkembang dengan mendirikan kantor komersial dan pusat produksi di Belgia, Belanda, Austria, Swiss, Swedia, Inggris, Irlandia, dan Spanyol. 

Ferrero terus melebarkan sayapnya di benua lainnya. Negara-negara di Amerika Utara dan Selatan, Asia Tenggara, Eropa Timur, Afrika, Australia, dan baru-baru ini Turki, Meksiko, dan China. 

Saat ini, bisnis keluarga ini telah masuk ke generasi selanjutnya. Pemiliknya adalah Giovanni Ferrero, orang yang sangat gigih dan cerdas untuk membuat produk-produk yang kebanyakan diminati oleh para konsumen. 

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Berita iNews Mojokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut