Menurut Hadi, polisi datang ke lokasi tidak lama setelah insiden tersebut terjadi. Polisi melakukan olah TKP (tempat kejadian perkara) dan mencatat keterangan saksi-saksi, termasuk sopir kendaraan yang terlibat laka lantas.
Kanitgakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Siswanto mengonfirmasi menangani kecelakan tiga kendaraan itu. Ia menyebut, kendaraan yang terlibat laka lantas di jalur arteri tersebut telah diamankan ke kantor Satlantas sebagai barang bukti.
"Satu orang yaitu sopir bus Sugeng Rahayu luka-luka dan dalam perawatan di RSUD Jombang. Adapun untuk penyebab kecelakaannya masih kami dalami," kata Siswanto dikonfirmasi melalui telepon.
Editor : Trisna Eka Adhitya
Artikel Terkait