VALLADOLID, iNewsMojokerto.id - Sejumlah pertandingan kualifikasi Euro 2024 berlangsung pada Senin (20/11/2023) dini hari WIB, termasuk laga yang melibatkan Timnas Spanyol yang berhasil mengalahkan Georgia. Bertanding di Estadio Jose Zorrilla, skuad La Furia Roja sukses memetik kemenangan dengan skor 3-1.
Dibawah asuhan Luis de la Fuente, Timnas Spanyol membuka keunggulan lewat gol Robin Le Normand pada menit keempat. Ferran Torres menambah keunggulan pada menit ke-55, diikuti dengan gol bunuh diri Luka Lochoshvili pada menit ke-72.
Meskipun Timnas Georgia sempat mencetak gol lewat Khvicha Kvaratskhelia pada menit ke-10, Spanyol tetap mempertahankan kendali. Sementara itu, dalam pertandingan Grup A lainnya, Timnas Skotlandia dan Norwegia bermain imbang 3-3 di Hampden Park.
Kemenangan tersebut membawa Timnas Spanyol menduduki puncak klasemen Grup A dengan total poin 21, setelah memenangkan tujuh pertandingan dan hanya mengalami satu kekalahan.
Pindah ke pertandingan Grup J di Estádio José Alvalade, Timnas Portugal juga meraih kemenangan dengan mengalahkan Timnas Islandia 2-0. Bruno Fernandes membuka skor pada menit ke-37, sementara Ricardo Horta menggandakan keunggulan pada menit ke-66. Hasil ini membuat Timnas Portugal mempertahankan rekor sempurna dengan 10 kemenangan di Grup J, mengoleksi total poin 30, unggul delapan angka dari pesaing terdekatnya, Timnas Slovakia.
Editor : Trisna Eka Adhitya