MOJOKERTO, iNewsMojokerto.id - Penguasaan Nusantara oleh Mahapahit bukan sekadar isu. Berbagai bukti catatan kitab dan prasasti memang menyebut kerajaan Majapahit memiliki luas wilayah yang amat besar.
Wilayah kekuasaan Majaphit kurang lebih sama dengan Wilayah Indonesia saat ini, ditambah dengan Malaysia, Brunei Darussalam, Singapura, dan sebagian Filipina.
Bukti kekuasaan Majapahit tersebut setidaknya dapat ditelusuri jelas dari kitab Negarakretagama, Pararaton, dan Hikayat Raja-raja Pasai. Dikutip dari tulisan Ayuhanafiq, "Majapahit sebagai Kerajaan Maritim Nusantara" dalam buku "Kumpulan Cerita Majapahit", berikut ini daftar lengkap Wilayah kekuasaan Majapahit.
1. Sisi Timur Jawa
Kekuasaan Majapahit di sisi Timur Jawa meliputi Bali (dengan Badahulu dan Lwa-gajah), Nusa Penida (Gurun dengan Sukun sebagai ibukota), Lombok Timurlaut dan lembah Lombok (dua pelabuhan : Lombok dan Birah serta Sasak), Sumbawa (Bima, Taliwang, Dompo, Sapi), Flores Timurlaut (Larantuka).
Timor dan pulau-pulau di sekitarnya, Kepulauan Solor, Pulau Gunungapi, Banda, Ambwan (Ambon), Kepulauan Goram, sebelah Timur Seran (Gurun), Kepulauan di Barat Misool (Hutankadali), Wwanin (Onin) di Irian Jaya, Kowiai di Tenggara Irian Jaya (Seran kedua), Ternate (Maluku), Kepulauan Ralaud di Timurlaut Sulawesi Tengah, Buton, Sulawesi Baratdaya dan Lumu (Bantayan, Makkasar, Luwuk), Salayar (Salaya), Kangean di antara Madura dan Salanyar.
Editor : Trisna Eka Adhitya
Artikel Terkait