MOJOKERTO, iNewsMojokerto.id - Sekolah Sepak Bola (SSB) di Kabupaten Mojokerto perlu bersiap-siap. Pasalnya, akan ada gelaran bergengsi Majapahit Super Liga untuk menjaring pemain terbaik yang akan mendapat kontrak sebagai pemain Persatuan Sepak Bola Mojokerto Putra (PSMP).
Liga ini disebut akan menjadi liga pertama yang didukung penuh oleh Askab PSSI Mojokerto. Selain itu, rencananya Majapahit Super Liga akan terus digelar setiap tahun.
Presiden klub PSMP Raja Siahaan mengungkapkan, gelaran Majapahit Super Liga akan digelar di bulan Mei sampai Juli.
"Kenapa Juli, karena kemungkinan liga 3 di bulan Agustus atau September, jadi kompetisi ini kompetisi yang berjenjang, dan saya rasa ini adalah satu-satunya, mungkin salah satu yang pertama kompetisi resmi yang diadakan di Kabupaten yang direstui oleh Askab PSSI," jelasnya saat ditemui, Sabtu (12/2/2023).
Raja juga mengungkapkan, dalam Majapahit Super Liga, nantinya akan ada kategori umur. Dimana usia maksimal yang ditetapkan adalah 21 tahun.
Editor : Trisna Eka Adhitya
Artikel Terkait