Chia/Soh kemudian mencoba untuk mengejar. Pramudya/Yeremia lalu membuat kesalahan, sehingga skor merapat menjadi 5-4. Beruntung, Pramudya/Yeremia tetap unggul di interval ketiga, 11-6.
Saat laga berlanjut, Pramudya/Yeremia mendapat tekanan dari Chia/Soh. Setelah mereka sempat unggul 15-10, Chia/Soh dapat mengejar sehingga jarak kembali mengecil, 15-14.
Setelah beradu drive, Pramudya/Yeremia secara perlahan dapat menjauh. Mereka pun memimpin dengan angka 20-16.
Namun setelahnya petaka datang. Yeremia tampak mengalami cedera dan membutuhkan perawatan.
Pertandingan yang berlangsung seru sempat terhenti. Istora Senayan pun tampak kian bergemuruh meneriakkan nama Yeremia untuk memberikan dukungan.
Editor : Trisna Eka Adhitya
Artikel Terkait