Kronologi Kecelakaan Beruntun Dekat RSNU Jombang Akibatkan 7 Orang Luka, Dipicu Avanza Putar Balik
JOMBANG, iNewsMojokerto.id - Satlantas Polres Jombang masih mendalami insiden kecelakaan beruntun yang melibatkan lima kendaraan di dekat RSNU Jombang, yang mengakibatkan tujuh orang luka, pada Sabtu (10/1/2026) malam.
Dugaan awal, kecelakaan lalu lintas itu dipicu mobil avanza putar balik di lokasi kejadian. Sopir tidak memperhatikan belakang, hingga tertabrak sepeda motor dari belakang, lalu saling bertabrakan dengan kendaraan dari arah berlawanan.
Kanitgakkum Satlantas Polresta Jombang Ipda Siswanto menyampaikan kronologi kecelakaan itu, berdasarkan dari keterangan dua orang saksi, Deri Laksana dan Ahmad Dedi serta rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian.
Bermula, mobil Avanza warna putih nomor pelat S 1817 XT yang dikemudikan Larolau Jodi Prakoso (31) warga Desa Mojoduwur, Kecamatan Mojowarno melaju dari arah utara menuju arah Diwek.
Tiba di lokasi dekat RSNU Jombang, mobil hendak putar balik. Namun, diduga sopir kurang memperhatikan belakang, akhirnya tertabrak sepeda motor honda GL100 bernopol pelat W 6628 PM di belakangnya.
Motor yang menabrak dikendarai Rizal Ardiansyah (22) warga Desa Kedungpari Kecamatan Mojowarno Jombang. Benturan keras membuat Rizal terlempar mengarah ke kanan mengenai tiga sepeda motor yang berjalan dari arah berlawanan.
Editor : Zainul Arifin