get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan Tunggal di Jombang, Pemotor Asal Gresik Tewas Terjatuh Melintasi Gundukan Aspal

Jalan Jogoloyo Jombang Gelap, Pengendara Motor Tabrak Truk Parkir, Nyawa Nyaris Melayang

Minggu, 06 Juli 2025 | 08:48 WIB
header img
Jalan Jogoloyo Jombang Gelap, Pengendara Motor Tabrak Truk Parkir, Nyawa Nyaris Melayang. Foto iNewsMojokerto/Zainul Arifin

JOMBANG, iNewsMojokerto.id - Ruas jalan raya Jogoloyo, Sumobito Jombang gelap menyebabkan seorang pengendara motor mengalami kecelakaan menabrak truk parkir, hingga nyawa remaja nyaris melayang. Korban menderita luka serius di bagian kepala, Sabtu (5/7/2025) dini hari.

Identitas korban kecelakaan diketahui bernama Dzaky Alqhoffar Rasyid (19), remaja asal Desa Mancilan, Kecamatan Mojoagung, Jombang Dia mengendarai motor sport tanpa nomor kendaraan yang melaju dari arah barat menuju timur atau dari Jombang menuju arah Surabaya sekitar pukul 00.45 WIB dengan kecepatan sedang.

Saat itu, sebuah truk mitsubhisi muatan lampu nomor polisi N 9663 UN yang dikemudikan oleh Bambang Sutikno (46) warga Dusun Kartoharjo RT 15 RW 04 Desa Kartoharjo Kecamatan Kartoharjo Kabupaten Magetan tengah parkir di pinggir jalan karena ada kerusakan.

Saksi mata Muhammad Raihan Diky Anavi (20), menyebut tiba-tiba dirinya mendengar benturan keras pengendara motor menabrak bagian belakang truk tersebut. Kondisi lampu penerangan jalan yang mati diduga menjadi penyebab korban menabrak truk parkir tersebut.

"Tahunya ada suara benturan keras. Pas saya dekati, sepeda motor menabrak truk hingga masuk kolong bersama pengendaranya," kata Raihan 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut