MOJOKERTO, iNews.id - Penggemar manga One Piece tentu tak asing dengan buah iblis Gomu Gomu no Mi. Buah yang dimakan tokoh utama Luffi sewaktu kecil ini ternyata menyimpan berbagai fakta tersembunyi.
Buah itu menjadi sumber kekuatan terbesar Luffi selama ini. Dengan bantuan buah itu, tubuh Luffi dapat elastis seperti layaknya karet.
Selama ini Gomu Gomu no Mi dikenal sebagai Buah Iblis tipe Paramecia. Namun chapter 1.044 One Piece sepertinya akan mengubah fakta ini.
Spoiler menyebut, Gomu Gomu no Mi sebenarnya adalah Hito Hito no Mi Model Mitologi Nika (Dewa Matahari) yang merupakan Buah Iblis tipe Zoan. Buah ini diburu Pemerintah Dunia selama 800 tahun.
Belum diketahui seperti apa sebenarnya Hito Hito no Mi Model Mitologi Nika ini. Yang jelas Gomu Gomu no Mi adalah salah satu Buah Iblis terkuat di One Piece.
Editor : Trisna Eka Adhitya