Pelaku Tabrak Lari saat Arus Balik Lebaran 2025 di Jombang Ditangkap di Solo, Begini Pengakuannya

JOMBANG, iNEWSMOJOKERTO.ID - Polisi telah menangkap pengemudi truk tronton, Sumanto, (58) yang kabur ke Solo setelah menabrak pengendara motor hingga tewas dekat exit tol bandar tepatnya jembatan Kayen Kecamatan Bandarkedungmulyo, Kabupaten Jombang saat arus balik lebaran 2025 Sabtu pagi (5/4/2025).
Kepada polisi, Sumanto mengaku tidak mengetahui jika kendaraan yang dikemudikan melindas korban hingga meregang nyawa di tempat. Sumanto kini ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut.
Kepala unit penegakan hukum Satlantas Polres Jombang Ipda Siswanto mengungkapkan Sumanto adalah warga Dusun Sumber Desa Tempurejo Kecamatan Banjarsari Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah dan ditangkap personel Satlantas Polres Jombang di Solo pada Minggu 6 April 2025 sekitar jam 23.00 WIB.
Selain menangkap pelaku, polisi juga mengamankan barang bukti berupa satu unit mobil truk tronton Isuzu dengan nomor polisi AD 8182 KA.
"Karena kesigapan personel kami serta melalui kamera CCTV, kasus ini dapat terungkap. Terduga pelaku diamankan anggota kami di Solo, Jawa Tengah," kata Siswanto kepada InewsMojokerto.id, Senin (7/4/2025) malam.
Dikatakan Siswanto, unit laka saat itu langsung bergerak setelah kejadian tabrak lari. Selain olah TKP, polisi juga menyisir CCTV untuk mengungkap kasus tabrak lari yang merenggut nyawa Samino warga Desa Tarokan Kabupaten Kediri.
Sementara berdasarkan olah TKP dan keterangan saksi-saksi, Samino saat itu mengendarai sepeda motor honda supra pelat nopol S 2599 ND dari arah Nganjuk menuju arah Jombang. Ketika hendak melewati jembatan Kayen selatan exit tol bandar, Samino terjatuh dari sepeda motor.
Bersamaan itu, dari arah sama meluncur truk yang dikemudikan oleh pelaku dan langsung menabrak Samino hingga tewas mengenaskan. Pelaku saat itu tidak memberikan pertolongan dan langsung kabur ke Jawa Tengah.
"Alibinya (pelaku) tau ada motor jatuh saja, tapi tidak tau kalau melindas korban," ucap Siswanto.
Kasus tabrak lari saat arus balik lebaran 2025 di Jombang menjadi perhatian masyarakat lantaran pelaku tidak memberikan pertolongan terhadap korban hingga meninggal mengenaskan. Keberhasilan polisi mengungkap kasus ini tidak hanya sekedar penegakan hukum, tetap pelajaran pentingnya keselamatan berlalulintas dan saling menolong saat terjadi kecelakan di jalan.
Editor : Arif Ardliyanto