Potensi Makin Sangar, Timnas Indonesia Akan Naturalisasi Bek Kelas Liga Champions
Minggu, 05 Januari 2025 | 14:33 WIB
Bakker lahir di Purmerend, Belanda, dan memiliki darah Indonesia dari sang kakek yang berasal dari Maluku. Jika proses naturalisasi berjalan lancar dan Bakker bersedia membela Timnas, kehadiran pemain berusia 24 tahun itu diyakini dapat memperkuat skuad Garuda.
Menurut data Transfermarkt, Bakker berposisi asli sebagai bek kiri. Namun, ia juga bisa bermain sebagai bek tengah atau gelandang bertahan.
Musim ini, Bakker tampil impresif bersama Lille. Dari 10 pertandingan di Liga Prancis, ia berhasil mencetak dua gol, serta menambah satu gol dari lima pertandingan di Liga Champions.
Editor : Trisna Eka Adhitya