get app
inews
Aa Read Next : Universitas Ciputra Mendadak Geger, Mahasiswi Cantik Diduga Bunuh Diri Lompat Dari Gedung

Unik, Ratusan Warga Jombang Berebut Gunungan Buah Jambu Gondangmanis di Acara Sedekah Desa

Senin, 16 September 2024 | 12:14 WIB
header img
Ribuan warga memperebutkan gunungan buah jambu darsono di Festival Jambu Gondangmanis, Senin (16/9/2024). (Foto: Zainul Arifin)

Desa Gondangmanis, selama ini memang dikenal sebagai salah satu sentra produksi jambu berkualitas di Jombang. Atas potensi tersebut, pemerintah desa mengembangkannya dengan menjadi wisata desa berbasis pertanian dan tradisi lokal.

Lukman mengatakan, melalui acara sedekah desa, pihaknya berharap bisa mengangkat potensi desa hingga menjadikan buah jambu Gondangmanis sebagai ikon desa.

"Tujuannya ini sebagai bentuk syukur kami atas potensi yang dimiliki desa, mengangkat jambu Gondangmanis sebagai ikon desa, dan memperkenalkannya kepada khalayak yang lebih luas," katanya, Senin (16/9/2024).

Lukman mengatakan, tradisi tumpengan jambu dalam rangkaian acara sedekah desa, diupayakan bakal terlaksana setiap tahun. Selain dikembangkan sebagai destinasi wisata tahunan, tradisi itu juga akan dikembangkan sebagai pemantik tumbuh kembangnya UMKM.

"Harapan kami, kedepan acara ini bisa menjadi destinasi wisata dan merangsang pertumbuhan UMKM di desa kami," tandasnya.

Festival Jambu Gondangmanis juga diramaikan berbagai hiburan tradisional, seperti pertunjukan seni reog, barongsai, wayang kukut, musik khas Jombang, serta bazar produk lokal dari para petani dan UMKM setempat. Dengan suasana yang meriah dan semangat kebersamaan, festival ini berhasil menarik ratusan wisatawan lokal yang ingin menyaksikan langsung tradisi unik itu.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut