Gus Hans menambahkan bahwa dirinya menerima pinangan Risma karena baginya ini momen tepat untuk bisa turut andil lebih aktif lagi mengagregasi yang ada di pikiran untuk kebaikan masyarakat Jawa Timur.
"Saya melihat ini bisa jadi momen yang tepat juga bisa andil lebih aktif lagi mengagregasi apa yang ada di pikiran untuk kebaikan masyarakat Jawa Timur. Bu Risma terus mas Hasto langsung telfon menyampaikan pesan dari Bu Mega menyampaikan itu (mendampingi Risma).
Disinggung soal dirinya pernah menjadi Jubir Khofifah di Pilgub 2018, ia mengaku tak masalah jika kini harus berhadapan dengan mantan bosnya itu. "Ya nggak apa-apa, politik itu biasa gini-gini. Kita kan biasa di NU. Habis gegeran ger-ger an, santai saja," tegasnya.
Tri Rismaharini menggandeng Gus Hans dalam kontestasi Pilkada Jatim 2024. Risma-Gus Hans akan diusung 3 partai politik, yakni PDIP, Hanura dan Partai Umat. Keduanya akan mendaftarkan diri ke KPU Jatim pada Kamis (29/8/2024) sore, berangkat dari kantor DPD PDIP Jatim.
Editor : Arif Ardliyanto