get app
inews
Aa Text
Read Next : Kuba Bangkrut, Harga BBM Naik 500 Persen

Demo Buruh BBM Naik, Selasa 6 September Turun Ke Jalan 34 Provinsi 

Selasa, 06 September 2022 | 13:53 WIB
header img
Ilustrasi demo. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNewsMojokerto.id - Dampak BBM naik, serikat buruh putuskan turun ke jalan, Selasa (6/9/2022). Aksi ini ditujukan untuk menolak kenaikan harga BBM yang ditentukan pada 3 September lalu.

Aksi buruh ini direncanakan dilaksanakan di 34 provinsi seluruh Indonesia. Aksi ini digulirkan dengan beberapa poin tuntutan.

Informasi tersebut diungkap oleh Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), Iqbal Selasa (6/9/2022). Menurutnya, kenaikan bbm ini berdampak negatif bagi buruh dan masyarakat secara keseluruhan.

Menurut Iqbal, tingkat upah di kalangan buruh tidak ikut naik. Hal itu bisa berdampak pada banyaknya PHK karena kenaikan harga barang. Ia menambahkan seluruh serikat buruh dari berbagai elemen tentu menolak kenaikan harga BBM saat ini. 

"Menolak keras kenaikan harga BBM dikarenakan akan meningkatkan inflasi secara tajam. Inflasi bisa tembus di angka 6,5 persen sehingga akan berdampak pada daya beli rakyat kecil," kata Iqbal pada Selasa (6/9/2022). 

Sasaran utama demo ini adalah gedung DPR RI. Iqbal meminta DPR untuk memastikan, mendesak, dan mendorong pemerintah mengembalikan harga BBM ke angka semula. 

"Oleh karena itu sebagai tahap awal pernyataan sikap KSPI ini akan melakukan aksi awalan yang akan dilakukan pada 6 September di seluruh Indonesia 34 provinsi, ratusan kabupaten di Indonesia, khususnya yang berbasis kota industri," ungkapnya.

Terkait aksi di Jabodetabek akan diramaikan sebanyak 3.000-5.000 orang Hal yang sama juga akan terjadi di seluruh provinsi di indonesia. Massa akan bergerak ke kantor-kantor gubernur. 

"Mendesak kepada Gubernur untuk mengirim surat ke pemerintah pusat dan DPR RI mengembalikan harga BBM ke harga sebelum kenaikan," tegasnya.

Iqbal menegaskan, bakal menentang segala bentuk pencabutan subsidi. Jika aksi ini tidak didengar oleh pemerintah, bisa dipastikan KSPI akan menggelar aksi-aksi lanjutan bahkan aksi besar-besaran. 

"Mogok nasional menjadi salah satu pilihan bila mana aksi-aksi ini tidak didengar oleh pemerintah, Gubernur, Bupati, Wali Kota, DPR maupun DPRD," ucapnya.

Selain itu, dilaporkan pula terjadi aksi mahasiswa di beberapa titik. Misalnya aksi demonstrasi  Ikatan Pelajar dan Mahasiswa Luwu (IPMAL) digelar hingga malam hari (5/9/2022) di depan Islamic Centre, Takalalla, Kota Palopo, Sulawesi Selatan.

Kemarin aksi mahasiswa juga terjadi di Kota Bogor, Senin (5/9/2022).  Massa mahasiswa menggelar aksi demo menolak kenaikan harga BBM dengan membakar ban di tengah jalan.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut