get app
inews
Aa Read Next : AC Milan Hanya Mampu Bermain Imbang Lawan Peringkat Dasar Klasemen

Inter Milan Tak Berkutik di Kandang Elang Ibu Kota

Sabtu, 27 Agustus 2022 | 08:48 WIB
header img
Inter Milan kalah 1-3 dari Lazio pada laga lanjutan Liga Italia 2022-2023 pekan ke-3. (foto: REUTERS/Alberto Lingria).

ROMA, iNewsMojokerto.id- Inter Milan harus mengakui kehebatan Lazio saat bertanding dalam laga lanjutan Liga Italia 2022-2023 pekan ketiga. Dalam pertandingan yang digelar di Stadio Olimpico, Roma, Italia, pada Sabtu (27/8/2022) pukul 01.45 WIB itu, Inter Milan dikalahkan Lazio dengan skor 1-3.

Meski laga berjalan ketat, namun Biancocelesti -julukan Lazio- bisa mencetak tiga gol melalui Felipe Anderson (40’), Luis Alberto (75’), dan Pedro Rodriguez (86’). Sementara itu, Il Nerazzurri –julukan Inter Milan- hanya membalas satu gol melalui Lautaro Martinez (51’).

Jalannya Pertandingan

Memulai pertandingan, Lazio tampil percaya diri dalam memainkan bola dari kaki-ke kaki. Tim besutan Maurizio Sarri itu pun tampil enjoy dalam penguasaan bola. 

Di menit 15, Lazio mendapatkan peluang bagus pertama di pertandingan ini. Di mana, Marusic memotong bola untuk Immobile di tengah kotak. 

Kemudian, satu tembakan dilepaskan kapten Lazio itu. Bola mengarah ke sudut kanan bawah, namun sayangnya masih melebar dari tiang gawang. 

Inter kemudian membalasnya di menit ke-19. Romelu Lukaku mencoba menyundul bola ke sudut gawang Dimarco namun masih belum bisa menjebol gawang Lazio. 

Lazio baru bisa mencetak gol pertama di menit ke-40. Melalui asist Milinkovic-Savic, Felipe Anderson sukses merubah papan skor jadi 1-0 hingga akhir babak pertama. 

Pada babak kedua, Inter mulai agresif untuk mengejar ketertinggalan. Usaha Lautaro Martinez dkk baru berhasil pada menit ke-50. Adalah Lautaro Martinez yang sukses menyamakan kedudukan di menit ke-51.

Inter juga sempat membalikkan kedudukan beberapa menit kemudian. Saat itu, Dumfries menyambut umpan silang tinggi Dimarco namun Provedel masih cukup tangguh untuk menepis bola itu melewati mistar gawang. 

Terus berusaha mencetak gol, Inter malah kecolongan. Melalui gol Luis Alberto (75') Lazio unggul 2-1. 

Lazio kembali mencetak gol terakhir melalui Pedro (86'). Skor pun kemudian berubah menjadi 3-1 hingga peluit panjang tanda berakhirnya babak kedua berbunyi. 

Susunan Pemain 

LAZIO (4-3-3): 

Ivan Provedel (GK); Manuel Lazzari, Patric, Alessio Romagnoli, Adam Marusic; Sergej Milinkovic-Savic, Danilo Cataldi, Matias Vecino; Felipe Anderson, Ciro Immobile (c), Mattia Zaccagni. 

Cadangan: Marius Adamonis, Toma Basic, Stefan Radu, Luis Maximiano, Pedro, Marcos Antonio, Nicolo Casale, Luis Alberto, Gila Fuentes, Matteo Cancellieri, Luka Romero, Elseid Hysaj. 

Pelatih: Maurizio Sarri 

INTER MILAN (3-5-2): 

Samir Handanovic (GK +c); Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Roberto Gagliardini, Marcelo Brozovic, Federico Dimarco; Romelu Lukau, Lautaro Martinez. 

Cadangan: Hakan Calhanoglu, Joaquín Correa, Robin Gosens, Andre Onana, Alex Cordaz, Raoul Bellanova, Danilo D'Ambrosio, Matteo Darmian, Lucien Agoume, Edin Dzeko, Kristjan Asllani. 

Pelatih:Simone Inzaghi
 

Editor : Trisna Eka Adhitya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut