Tabrakan Beruntun 3 Kendaraan di Jombang, Satu Orang Tewas, Motor Roda Tiga Terbakar

Zainul Arifin
Kondisi pasca kecelakaan beruntun di jembatan Ploso Baru, Minggu (15/9/2024). (Foto: Zainul Arifin)

JOMBANG, iNewsMojokerto.id - Kecelakaan beruntun terjadi di Jembatan Ploso Baru Jalan Raya Desa Rejoagung Kecamatan Ploso Kabupaten Jombang, Minggu (15/9/2024) pagi. Tabrakan yang melibatkan tiga kendaraan itu mengakibatkan satu orang tewas di lokasi kejadian.

"Terjadi kecelakaan lalu lintas yang melibatkan mobil pikap Grand Max Nopol AG 8069 VM; motor roda tiga Viar AG 8780 FE dan motor Honda Beat S 4319 OBM. Saat ini masih dilakukan penanganan petugas," kata kepala unit gakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Siswanto.

Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 05.00 WIB ini, kata Siswanto, masih dalam penyelidikan petugas. Korban meninggal dunia dalam kecelakaan itu, Jerry Pujianto (35), pengendara motor roda tiga, warga Desa Rejosopinggir Kecamatan Tembelang Kabupaten Jombang. Korban sudah berada di RSUD Ploso.

"Petugas kemudian melakukan penanganan dengan mengevakuasi bangkai kendaraan dan membersihkan lokasi kejadian agar jalur segera kembali normal," ujar Siswanto dikonfirmasi iNews.

Peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut berawal dari kendaraan pikap daihatsu Grand Max yang dikemudikan Eko Faturohman warga Desa Semareh Kecamatan Berbek Kabupaten Nganjuk berjalan dari arah utara ke selatan.

Editor : Trisna Eka Adhitya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network