Mencium Ada Indikasi Provokasi Jelang Muktamar, PKB Jombang Merapat ke Polisi

Zainul Arifin
DPC PKB Jombang Hadi Atmaji bersama jajaran pengurus saat mendatangi Polres setempat, Kamis (22/8/2024). (Foto: Zainul Arifin)

JOMBANG, iNewsMojokerto.id – Ketua DPC PKB Jombang Hadi Atmaji bersama jajaran pengurus mendatangi Polres setempat, Kamis (22/8/2024). Tujuan mereka ke kantor polisi itu untuk melakukan koordinasi jelang keberangkatan para delegasi ke Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang akan berlangsung di Bali pada 24-25 Agustus 2024 mendatang.

Rombongan partai berlambang bola dunia tersebut antarai lain Sekretaris, Bendahara, Dewan Syuro dan anggota DPRD Jombang yang baru saja dilantik. Mereka ditemui Wakapolres Jombang Kompol Hari Kurniawan.

Hadi Atmaji mengungkapkan silaturahim kepada Polres Jombang merupakan salah satu langkah DPC PKB Jombang untuk memastikan kelancaran dan keamanan perjalanan serta pelaksanaan Muktamar PKB di Bali.

Menurut Hadi, pada pelaksanaan musyawarah tertinggi PKB itu ada indikasi provokatif yang dilakukan oleh sekelompok massa dengan tujuan mengacaukan pelaksanaan Muktamar PKB di Bali.

"Kami ke sini untuk koordinasi saja. Antisipasi jika terjadi sesuatu yang tidak kami inginkan menjelang Muktamar di Bali. Muktamar ini merupakan momen penting bagi PKB, sehingga kami ingin memastikan seluruh proses berjalan dengan lancar dan aman," ujar Hadi, Kamis (22/8/2024).

Editor : Trisna Eka Adhitya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network