Petrokimia Gresik Salurkan Ratusan Kurban, Dua Sapi Dikurbankan di Tebuireng Jombang

Zainul Arifin
Petrokimia Gresik Salurkan Ratusan Kurban, Dua Sapi Dikurbankan di Tebuireng Jombang. Foto iNewsMojokerto/zainul

JOMBANG, iNewsMojokerto.id - Petrokimia Gresik, perusahaan Solusi Agroindustri bersama Pupuk Indonesia selaku holding menyalurkan 120 hewan kurban sapi dan kambing pada momen idul adha 1445 hijriah. Dari ratusan hewan tersebut, dua sapi dikurbankan di pesantren Tebuireng Jombang, Jawa Timur.

Dua ekor sapi kurban diserahkan langsung oleh Direktur Utama Pupuk Indonesia, Rahmad Pribadi, bersama Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo kepada Pengasuh Ponpes Tebuireng Jombang, KH. Abdul Hakim Mahfudz di Jombang, Jawa Timur.

Dwi Satriyo menjelaskan, Petrokimia Gresik pada Iduladha tahun ini secara keseluruhan menyalurkan sebanyak 120 hewan kurban, dengan rincian 22 ekor diantaranya adalah sapi dan 98 lainnya kambing. Penyaluran hewan kurban ini merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan dan dijalankan rutin tiap tahun.

"Petrokimia Gresik bersama Pupuk Indonesia memiliki kepedulian terhadap dunia pendidikan, termasuk yang diselenggarakan di pondok pesantren. Penyaluran hewan kurban di Ponpes Tebuireng Jombang ini merupakan salah satu wujud kepedulian kami sekaligus memeriahkan Hari Raya Iduladha di Tebuireng," ujarnya, Minggu (16/5/2024).

Dwi Satriyo mengatakan, selain di Jombang, Petrokimia Gresik juga menyerahkan hewan kurban untuk wilayah Gresik, Surabaya, dan Lamongan. Hewan kurban disalurkan kepada masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan melalui panitia kurban yang ada di masjid, musala, pondok pesantren, dan lembaga terkait.

"Kami menyadari keberadaan Petrokimia Gresik sampai dengan saat ini tidak terlepas dari support dari masyarakat sekitar perusahaan. Dengan adanya kegiatan penyerahan hewan kurban ini, kami berharap dapat memperkokoh hubungan harmonis antara Petrokimia Gresik bersama masyarakat sekitar perusahaan," katanya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network