SURABAYA, iNewsMojokerto.id - Wuling Motors (Wuling) resmi memperkenalkan kendaraan listrik terbarunya, Cloud EV, pada ajang Indonesia International Motorshow (IIMS) Surabaya 2024 yang digelar di Grand City Convention and Exhibition. Sebagai mobil listrik ketiga dari Wuling, Cloud EV hadir dalam satu varian dengan harga Rp407 juta, termasuk insentif PPN untuk area Surabaya.
“Wuling menyapa Surabaya dengan membawa Cloud EV. Kehadiran Cloud EV ini bisa menjadi pilihan mobilitas ramah lingkungan yang mengedepankan kenyamanan dan inovasi modern bagi masyarakat di kota Surabaya dan sekitarnya,” ujar Brian Gomgom, PR Manager Wuling Motors, Rabu (29/5/2024).
Terinspirasi dari nama 'awan', Cloud EV memukau dengan desain lekukan halus yang dipadukan dengan lampu depan dan belakang berdesain futuristik. Mobil ramah lingkungan ini dirancang untuk keluarga dan individu yang menginginkan kenyamanan berkendara dalam balutan gaya yang elegan.
“Ruang kabin Cloud EV dirancang untuk kenyamanan maksimal seperti di rumah,” tambah Brian.
Cloud EV dibekali dengan berbagai fitur modern yang membuatnya menonjol di kelasnya. Mulai dari All-Around 360° Camera, Smart Electric Tailgate, hingga panel kontrol 15,6 inci yang memudahkan pengaturan berbagai fungsi kendaraan serta akses ke fitur hiburan.
Selain itu, Cloud EV dilengkapi dengan Digital AC dengan PM 2.5 Filter, 6 speaker, port USB Fast Charging 20W, dan Wireless Charger. “Aspek keselamatan berkendara serta keamanan mobil pun didukung dengan berbagai fitur safety yang lengkap pada Cloud EV untuk memastikan ketenangan selama berkendara,” ujar Brian.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait