MOJOKERTO, iNewsMojokerto.id - Upacara Bendera pada HUT ke-78 RI tahun 2023 digelar Pemerintah Kota Mojokerto di Alun-alun Wiraraja. Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari menjadi inspektur upacara dalam acara tersebut.
"Kita sebagai bagian anak bangsa, bentuk rasa hormat kita memperingati kemerdekaan yang sudah berusia 78 tahun ini sehingga kita bersama-sama mewujudkan rasa syukur dan semangat itu dengan melaksanakan Upacara pengibaran Bendera Merah Putih," kata Ning Ita sapaan akrabnya usai upacara pengibaran bendera pada Kamis, (17/8/2023).
Ning Ita menyampaikan bahwa Alun-alun Wiraraja dipilih untuk menjadi tempat pelaksanaan upacara karena alun-alun merupakan pusat kota sehingga peringatan upacara peringatan HUT RI menjadi lebih semarak.
"Tahun 2023 ini kami lakukan di Alun-alun Kota Mojokerto, karena alun-alun ini kan pusat kota. Supaya semarak atau resonansinya ini bisa menyebar keseluruh Kota Mojokerto pengibaran kita laksanakan di pusat kota tepat di Alun-alun dan juga masyarakat umum bisa melihat secara langsung," jelasnya.
Lebih lanjut wali kota perempuan pertama di Kota Mojokerto ini juga menyampaikan harapannya.
Editor : Trisna Eka Adhitya
Artikel Terkait