Siapakah Sosok Bertopi pada Relief  Candi-Candi Peninggalan Majapahit?

Nanda Alifya Rahmah
Sosok bertopi pada candi peninggalan Majapahit. (Foto: Museum Nasional)

MOJOKERTO, iNewsMojokerto.id- Di banyak relief peninggalan Majapahit, ditemukan sosok laki-laki bertopi yang khas. Kemunculan yang berulang menarik minat para pemerhati Majapahit untuk melakukan penelusuran. 

Salah satunya adalah peneliti asal Jerman, Lydia Kieven. Ia adalah seorang arkeologi yang menaruh perhatian besar pada budaya Jawa, khususnya Majapahit dan Cerita Panji

Dalam penelusuran Lydia Kieven yang tertuang dalam bukunya, Menelusuri Figur Bertopi Dalam Relief Candi Zaman Majapahit, ada sejumlah temuan menarik dan penting. Sosok bertopi yang muncul dalam banyak relief ini ternyata memiliki hubungan dengan teks cerita Panji. 

Teks cerita Panji sendiri merupakan teks sastra lisan asli Indonesia yang berkembang di masa Majapahit. Meski demikian, para peneliti memperkirakan asal teks ini adalah mass sekitar abad 12 atau sebelumnya. 

Banyak tafsir disampaikan terkait asal usul Cerita Panji.  Salah satu yang menarik adalah tafsir mengenai siapa sosok bertopi yang muncul di banyak relief ini. 

Editor : Trisna Eka Adhitya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network