Buaya Diduga Jadi Penyebab Hilangnya Remaja 16 Tahun

Trisna Eka Adhitya
Petugas SAR gabungan saat mencari remaja hilang diterkam buaya di Danau Tolire, Kota Ternate. (Foto : iNews/Ismail Sangaji)

TERNATE, iNews.id - Seorang remaja berusia 16 tahun dilaporkan hilang akibat diterkam buaya. Kejadian ini terjadi di lokasi wisata Danau Tolire Besar, Kota Ternate, Maluku Utara. 

Saat kejadian, korban sedang memancing bersama lima orang temannya. Sebelum diterkam buaya, korban sempat berpindah posisi hingga ke bibir danau.

Pantauan iNews di lokasi, tim SAR gabungan dan puluhan warga masih mencari keberadaan korban. Bahkan ada ritual khusus yang dilakukan warga setempat untuk menemukan korban.

"Kami menerima informasi awal ada korban yang diterkam buaya di danau ini," ujar Asyikin, seorang petugas Basarnas Ternate, Rabu (3/8/2022). 

Menurut keterangan awal, buaya menerkam remaja itu dan dengan cepat membawanya masuk ke dalam air. Rekan-rekannya kemudian memberitahu kejadian tersebut kepada warga setempat dan keluarga korban.

"Untuk pencarian selain menyisir kami juga menggunakan drone untuk mencari dari udara," katanya. 

Sampai saat ini korban belum ditamukan. Tim SAR gabungan mencari hingga ke bibir danau dengan tingkat kecuraman setinggi 50 meter.
 

Editor : Trisna Eka Adhitya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network