get app
inews
Aa Text
Read Next : Korsleting Listrik, Kantor Madrasah Ibtidaiyah di Jombang Terbakar

Evakuasi Anak Terjepit Teralis Bangku di Jombang, Tegang Dan Dramatis!

Minggu, 11 Januari 2026 | 12:44 WIB
header img
Petugas Damkarla Jombang saat mengevakuasi kaki anak terjepit besi teralis bangku di depan RSUD Jombang. Foto: Mojokerto.inews.id/Jajang

Berdasarkan informasi awal, korban yang masih anak-anak tidak sengaja kakinya masuk dan terjepit di antara besi teralis bangku. Orang tua korban yang saat itu bersama anaknya berusaha sekuat tenaga untuk membebaskan kaki anaknya, namun upaya itu mengalami kesulitan.

“Orang tua korban berusaha membantu menarik kaki korban, tapi kesulitan saat dilepas. Hingga akhirnya meminta bantuan Damkar Jombang," ujar Deni.

Setelah berhasil dibebaskan, anak korban langsung ditenangkan oleh ayahnya. Menurut Deni, kondisi korban aman dan tidak mengalami cedera. Pihak orang tua anak, mengucapkan terima kasih kepada Damkar yang telah membantu mengevakuasi.

Deni mengingatkan orang tua agar selalu mengawasi anak-anak saat menggunakan fasilitas publik. "Pengawasan ketat orang tua sangat penting untuk mencegah kejadian serupa," katanya.

Editor : Zainul Arifin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut