SURABAYA, iNews.id – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berencana menggelar salat tarawih kembali di musala Grahadi Surabaya pada ramadhan 1443 Hijriah. Rencana ini menyusul semakin melandainya covid-19 di Jatim.
Sejak menjabat orang nomor satu di Pemprov Jatim, Gubernur Khofifah baru sekali menggelar tarawih di kantor Gubernur Grahadi Surabaya pada 2019 silam. Sedangkan pada 2020 dan 2021 ditiadakan karena dalam kondisi pandemi Covid-19.
“Tahun ini, insyaAllah akan diselenggarakann Tarawih berjamaah lagi di Grahadi, sebab pandemi Covid-19 sudah terkendali,” ujarnya, Minggu (27/3/2022).
Mantan Menteri Sosial (Mensos) Republik Indonesia ini mengatakan, rangkaian kegiatan selama ramadhan baru akan dibahas bersama dengan sejumlah kepala OPD terkait di lingkungan Pemprov Jatim. Namun secara garis besar tidak jauh dengan tahun-tahun sebelumnya saat belum ada pandemi Covid-19.
Ketum PP Muslimat NU ini juga kerap menggelar tradisi Megengan memasuki puasa Ramadhan dengan membuat dan membagikan kue Apem sebanyak bilangan tahun Hijriah. Selain itu, selama ramadhan, Gubernur Jatim juga menggelar tadarus secara online dari para hafidz dan hafidzah pada pagi hari.
“Masyarakat bisa mengikuti tadarus online di rumah masing-masing karena disiarkan online,” tandasnya.
Editor : Trisna Eka Adhitya