Kecelakaan Maut Dua Motor di Jombang, Korban Tewas Bertambah Jadi Dua Orang

JOMBANG, iNEWSMOJOKERTO.ID - Korban jiwa kecelakaan maut melibatkan dua motor di simpang empat Desa Grobogan Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang pada Rabu (7/5/2025) malam bertambah menjadi dua orang.
Kanitgakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Siswanto mengatakan korban luka berat bernama Hendry Wiendhakka (63) warga Bluluk, Lamongan dinyatakan tewas setelah menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Kristen (RSK) Mojowarno, Jombang.
"Korban yang kemarin luka berta juga meninggal dunia pada malam hari setelah sempat dirawat di rumah sakit. Jenazah korban sudah diambil pihak keluarga," kata Ipda Siswanto saat dikonfirmasi iNEWS, Kamis (8/5/2025).
Unit penegakan hukum Satlantas Polres Jombang sedang melakukan penyelidikan dan pemeriksaan penyebab kecelakaan dua unit sepeda motor itu. Penyelidikan dengan mengumpulkan keterangan saksi-saksi serta mengamankan barang bukti dari lokasi kejadian.
"Ya, kemarin setelah kejadian kami melakukan olah TKP. Kami belum bisa menyimpulkan penyebabnya, karena masih pendalaman," kata Ipda Siswanto.
Editor : Arif Ardliyanto