JOMBANG, iNewsMojokerto.id - Kecelakaan lalu lintas melibatkan sebuah kendaraan Bus PO Sugeng Rahayu terjadi di jalur arteri Jalan Raya Desa Perak Kecamatan Perak Kabupaten Jombang, Senin (26/9/2024) sore tadi.
Kendaraan angkutan umum dengan pelat nomor polisi W-7375-UZ tersebut menabrak pohon yang berada di pinggir jalan raya. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden itu. Kasus laka tunggal itu, kini dalam penanganan kepolisian setempat.
Informasi yang berhasil dihimpun di sekitar lokasi kejadian menyebutkan, Bus Sugeng Rahayu yang membawa beberapa penumpang itu dikemudikan oleh Ifan Hariyanto (45) warga Wiringanom Desa Sumberjati Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar.
"Kendaraan bus ini sekitar pukul 14.30 WIB melintas di jalan raya Perak, berjalan dari arah timur ke barat," kata Rosyid, yang mengetahui peristiwa tersebut.
Bus yang berangkat dari Surabaya tujuan Yogyakarta tersebut mengalami selip setelah sebelumnya sempat berusaha menghindari sebuah kendaraan yang tidak diketahui identitasnya.
"Diduga pada saat menghindari pengendara sepeda motor yang ada di depannya selip dan mengarah ke kiri sehingga menabrak guadril dan pohon yang berada di tepi jalan sebelah selatan," katanya.
Akibat benturan dengan pohon, kondisi bus bagian depan sebelah kiri mengalami kerusakan. Untungnya, kru bus dan beberapa penumpang di dalamnya selamat, tidak ada yang luka maupun meninggal dunia dalam insiden tersebut. "Semua selamat. Penumpang kemudian dipindah ke bus lain," ujarnya.
Peristiwa itu sempat membuat kepadatan arus lalu lintas jalan raya Jombang-Madiun. Pihak kepolisian yang tiba di lokasi mengatur arus lalu lintas dan mengevakuasi bangkai kendaraan bus yang berhenti di tepi jalan sesuai menghantam pohon.
Kanitgakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Siswanto mengatakan, kecelakaan bus Sugeng Rahayu itu telah ditangani personel satlantas polres setempat. Ia menyebut, petugas telah melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti di lokasi kejadian.
"Penyebab kecelakan ini masih dalam penyelidikan. Adapun untuk kendaraan bus kita amankan di kantor Satlantas, sedangkan sopirnya kita mintai keterangan," ujar Siswanto dikonfirmasi iNews usai kejadian.
Editor : Trisna Eka Adhitya