Loto Srinaita Ginting menyatakan bahwa BUMN secara nyata dan konsisten memberikan tiga bentuk dukungan terhadap pengembangan UMKM: pembinaan dan pendampingan, pembiayaan, serta pemasaran.
“Vending Machine ini menjadi terobosan baru untuk mendukung UMKM dalam meningkatkan pemasaran dan penjualan produk-produk mereka. Cemilan-cemilan di Vending Machine dapat dimanfaatkan oleh unit kerja BUMN yang lebih luas,” ujarnya.
Loto juga mendorong UMKM untuk terus meningkatkan kualitas produk dan kapasitas usaha agar dapat memenuhi standar yang ditetapkan oleh BUMN.
Ke depannya, PT Pegadaian berencana untuk memperluas pemasangan vending machine UMKM di 12 lokasi wilayah kerja di seluruh Indonesia, memberikan akses yang lebih mudah bagi konsumen untuk menikmati produk-produk lokal berkualitas dari UMKM. Langkah ini diharapkan dapat mendukung pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan, sejalan dengan komitmen PT Pegadaian dalam mendukung UMKM.
Editor : Arif Ardliyanto