Gajah Mada Berguru kepada Para Brahman
Salah satu kisah yang diyakini masyarakat juga menyebut Gajah Mada muda dititipkan oleh ayahnya Gajah Pagon ke Karsyan di Gunung Pawitra.
Area ini adalah area yang disucikan sejak masa Raja Airlangga. Gunung Pawitra diketahui adalah tempat bermukim kaum brahmana dan para resi.
Orang-orang sakti dan bijak ini tinggal di lokasi mandala dan karsyan, menurut buku "Gajah Mada Sistem Politik dan Kepemimpinan" karya Enung Nurhayati.
Merujuk pada tradisi Hindu - India, seseorang anak yang berusia 10 - 12 tahun biasa dititipkan orang tuanya kepada kaum brahmana, untuk berguru selama kurang lebih 12 tahun lamanya.
Kemungkinan besar Gajah Mada memperoleh bimbingan mental dan jiwa yang cukup memadai di karysan Pawitra sesuai adat kebiasaan saat itu.
Editor : Trisna Eka Adhitya